Sabda-MU, Terang Bagi Jalan-ku…!

Sabda-MU, Terang Bagi Jalan-ku…!
❝ Your Word is A Lamp for My Feet, A Light for My Path. ❞     「Psalm 119:105  —  The New American Bible, Revised Edition (NABRE).」

Alkitab On-Line

 

Alkitab On-Line :

Ketik Kata atau Ayat :

Alkitab    Bahan

Amazon Associates Rotating Banner

Search Engines with English Only

Jumat, September 22, 2017

MENCARI-CARI SOAL !

Di saat suhu persaingan politik meningkat tajam menjelang pemilihan umum, baik pemilihan umum legislatif maupun eksekutif, banyak tokoh politik menciptakan soal atau mencari-cari soal untuk menjatuhkan lawan-lawannya. Kata “black campaign” akan kita dengar dalam percakapan sehari-hari karena mereka dengan sengaja menciptakan masalah, dari yang tidak ada menjadi ada. Mereka gemar menciptakan gossip guna menjatuhkan lawan. Mencari-cari soal sering juga dilakukan oleh orang-orang yang saling bermusuhan karena terlibat dalam perkara tertentu.

Dalam hubungan dengan ajaran iman, ada juga orang-orang yang mencari-cari soal dengan mengajarkan hal-hal yang bertentangan dengan ajaran iman yang benar, karena berlagak tahu alias sombong.St. Paulus mengingatkan Timoteus agar waspada terhadap orang-orang seperti ini, agar tidak terjebak dalam kejahatan melawan kebenaran, keadilan dan cinta kasih. Ia menasihati Timoteus agar bertanding dalam pertandingan iman yang benar demi mencapai hidup kekal (1 Tim 6:2c-12).

Dalam perjuangan hidup ini, dalam suka maupun duka, setiap pengikut Yesus Kristus hendaknya menjunjung tinggi azas kebenaran, keadilan dan cinta kasih. Sebab azas-azas ini memberi kita jaminan keselamatan yang kita kejar dalam hidup sebagai orang beriman. Kadang-kadang kita kita lihat banyak orang memanipulasi azas-azas di atas demi keuntungan pribadi atau sekelompok tertentu dalam sebuah persekutuan.

Perempuan-perempuan kaya dalam Injil hari ini (Luk 8:1-3) setelah diselamatkan Tuhan dari pelbagai penyakit yang mereka derita, mereka mengikuti dan melayani Tuhan Yesus dengan harta kekayaan mereka. Mereka melakukan ini sebagai tanda terima kasih mereka kepada Tuhan yang telah menyelamatkan hidupnya. Sebelumnya mereka tenggelam dalam pengaruh-pengaruh roh jahat dan bermacam-macam penderitaan lainnya. Kini mereka bebas lalu ingin bersyukur atas keadaan baru yang mereka rasakan itu dengan mempersembahkan segala kekayaan untuk memuliakan Tuhan.

Dengan demikian mereka tidak tenggelam dalam dosa mencari-cari masalah, karena dengan melayani Tuhan mereka mengalami damai dan bahagia dalam hidupnya. Mereka mulai menata hidup dengan melakukan pertandingan yang benar !














Adhitz Ads