Sabda-MU, Terang Bagi Jalan-ku…!

Sabda-MU, Terang Bagi Jalan-ku…!
❝ Your Word is A Lamp for My Feet, A Light for My Path. ❞     「Psalm 119:105  —  The New American Bible, Revised Edition (NABRE).」

Alkitab On-Line

 

Alkitab On-Line :

Ketik Kata atau Ayat :

Alkitab    Bahan

Amazon Associates Rotating Banner

Search Engines with English Only

Sabtu, April 30, 2016

DUNIA MEMBENCI KAMU…!



Salah satu resiko terbesar menjadi pengikut Yesus Kristus adalah dibenci oleh dunia, yakni: dunia kegelapan (Iblis) dan dunia manusia yang menolaknya. Jutaan martir, mati karena Kristus, adalah sebuah bukti bahwa dunia memang membenci Yesus dan para pengikut-Nya. Mengapa? Dunia kegelapan (Iblis) tidak suka akan terang dan membenci terang, karena perbuatan mereka yang jahat. Manusia yang bengkok hatinya tidak suka pada yang jujur dan benar, sebab mereka munafik. Gelanggang Coloseum (baca: Koloseum) di tengah kota Roma adalah saksi bisu dari dunia yang membenci Kristus dan para pengikut-Nya sebab pada zaman penganiayaan ribuan manusia mati dianiaya di tempat itu.

Apa yang terjadi pada diri saksi-saksi Kristus ini telah jauh-jauh hari diingatkan Yesus dalam pengajaran-Nya, yaitu pada kotbah perpisahan dengan murid-muridNya. Kata Yesus: "Jikalau dunia membenci kamu, ingatlah bahwa ia telah lebih dahulu membenci Aku dari pada kamu. Sekiranya kamu dari dunia, tentulah dunia mengasihi kamu sebagai miliknya. Tetapi karena kamu bukan dari dunia, melainkan Aku telah memilih kamu dari dunia, sebab itulah dunia membenci kamu" (Yoh 15:18-19). Jika ditanya mengapa demikian? Jawabannya tidak lain daripada "karena kita adalah pengikut Yesus Kristus". Sebab apa yang diinginkan oleh dunia ini selalu bertentangan dengan kehendak Allah. Kehendak Allah itu menyelamatkan tetapi kehendak Iblis dan manusia yang jahat itu merusak, menghancurkan. Iblis dan para anteknya tidak suka melihat manusia itu berbahagia karena Tuhan, mereka akan selalu berusaha agar manusia itu menderita.

Pada saat Paulus terus menerus berjalan dari kota ke kota untuk mewartakan sabda Tuhan sambil memberitahu keputusan konsili di Yerusalem, jumlah jemaat makin bertambah-tambah. Roh Kudus selalu memberi mereka petunjuk kemana mereka harus pergi. Ketika mereka hendak masuk ke Asia, Roh Kudus mencegah dan membelokkan arah perjalanan misi mereka ke Makedonia. Rupanya situasi Asia pada saat itu masih rawan dengan peperangan suku, merebut hak ulayat atas tanah, saling curiga dan benci membenci antar kampung - desa dan suku. Situasi ini amat tidak kondusif bagi kedua rasul itu, sebab  orang-orang di Asia belum pernah mendengar warta tentang Yesus dan tidak mengenal Yesus (Kis 16:1-10).

Membenci nama Yesus, menolak Yesus dan para pengikut-Nya yang masih kita rasakan hingga hari ini bukanlah sesuatu yang baru, tetapi sejarah yang akan selalu terulang kembali hingga selamanya. Penyebab utamanya tidak dari pada perbedaan visi dan misi dari dua kekuatan yang saling tarik menarik ini. Allah dan kebenaran-Nya menarik kita kepada keselamatan, Iblis dan segala kepalsuannya menarik kita kepada kehancuran. Akan tetapi sekuat apapun kuasa dunia ini menarik kita, jika kita bertahan dalam iman akan Dia dan kebenaran-Nya, maka hidup kita akan selalu berada pada jalur keselamatan. Dunia boleh membenci kita tetapi cinta Allah kepada manusia masih jauh lebih kuat, bahkan lebih kuat dari pada maut. Semakin kita dibenci oleh dunia, semakin kita dikasihi oleh Allah.

Kata YESUS: Jikalau kamu dibenci oleh dunia, ingatlah, AKU telah lebih dahulu dibenci…!

Adhitz Ads